Pengertian EA (Expert Advisor) Trading Forex © Pinterduit ™

Pada artikel kali ini kita akan membahas apa itu expert advisor dalam dunia trading forex


Halo berjumpa lagi dengan pinterduit.com blog finance yang membahas seputar uang, saham, forex, emas, properti, reksadana dan investasi lainnya.




PENGERTIAN EXPERT ADVISOR


Kembali lagi ke topik, apa itu expert advisor atau biasa disebut dengan EA dalam dunia trading forex ? expert advisor adalah sebutan untuk robot trading forex yang dapat melakukan trading secara otomatis, fitur expert advisor ini terdapat pada metatrader versi desktop.


Expert advisor sebenarnya adalah sebuah kode pemrograman yang dapat kita buat sebagai implementasi dari strategi trading kita.

Contoh sederhana logika expert advisor adalah jika RSI diatas 75 maka open order sell, atau jika RSI diatas 75 dan harga dibawah MA 100 maka order sell.


Jadi expert advisor itu bukanlah manusia yang memberikan nasihat strategi trading tetapi expert advisor adalah robot (kode program) yang dapat melakukan trading secara otomatis.



KENAPA HARUS MENGGUNAKAN EA


Ada beberapa alasan orang orang menggunakan EA forex, beberapa bukan karena tidak bisa trading tapi hanya karena tidak punya waktu untuk melakukan trading forex secara manual karena punya pekerjaan utama lain sehingga alternatifnya adalah mereka melakukan trading forex menggunakan EA.


Ada juga yang ingin melakukan trading forex namun tidak percaya diri dengan skill trading mereka sendiri maka memutuskan untuk membeli robot EA, sehingga mereka tetap bisa terjun ke dalam dunia trading forex menikmati profit dari forex tanpa harus punya skill trading forex.




KELEBIHAN MENGGUNAKAN EA


Beberapa kelebihan menggunakan EA diantaranya adalah


- kita tidak perlu berjam jam memantau chart atau posisi trading kita sehingga kita punya waktu luang untuk melakukan hal lain


- dalam melakukan trading kita tidak akan melibatkan emosi kita, strategi trading kita akan baku seperti yang sudah tertulis dalam kode EA


- kita tidak harus mempunyai skill trading, cukup membeli EA yang sudah terbukti performanya ada bukti portfolio mql5 yang bagus




KELEMAHAN MENGGUNAKAN EA


Semua hal di dunia ini punya kelebihan dana kelemahan, termasuk EA ini juga punya kelemahan. Berikut adalah beberapa kelamahan menggunakan EA


- logika terbatas, karena hanya sebuah kode maka logika yang dihasilkan terbatas, berbeda jauh dengan logika manusia yang lebih kompleks


- terjadi bug, tidak ada kode program yang sempurna. bisa saja ditemukan celah bug pada EA tersebut yang menyebabkan kesalahan pada trading kita entah itu fatal atau hanya sekedar kesalahan ringan.


- tetap harus kita pantau, bukan karena robot otomatis lalu kita biarkan begitu saja. kita tetap harus melakukan pemantauan dan intervensi misalnya saat terjadi volatilitas tinggi yang diluar jangkauan logika EA , maka demi kebaikan EA harus kita stop sementara


- EA tidak bisa melakukan analisa fundamental dan hanya sebatas teknikal saja, sebuah EA tidak bisa mengukur seberapa besar dampak dari news dadakan seperti fasilitas sebuah negara yang dibom diserang ketika terjadi konflik peperangan.


- harganya yang mahal, EA yang mempunyai performa bagus harganya mahal dan rata rata harganya sudah diatas 10 juta rupiah.




CARA MENJALANKAN FOREX EA


Bagaimana cara menjalankan EA ? langsung saja pada metatrader ada fitur expert advisor dan langsung kita pilih robot yang sudah jadi. Jika muncul icon smile pada layar chart itu artinya EA sedang berjalan dan akan melakukan trading otomatis.


Nah agar EA ini tetap bisa berjalan 24 jam penuh maka komputer harus on 24 jam. Jika kita tidak ingin menggunakan komputer kita dirumah maka biasanya kita menyewa VPS atau virtual private server jadi kita menyewa komputer dari penyedia server yang mempunyai uptime yang tinggi 99.9% nyala terus.


Berapa harga EA ini ? harganya bervariasi mulai 500 ribu sampai dengan ratusan juta rupiah.



DIMANA TEMPAT MEMBELI EA YANG BAGUS


anda bisa mengunjungi situs mql5 disana ada banyak penjual expert advisor dan juga indikator premium. Anda juga bisa merekrut programmer untuk membuat EA custom seperti kriteria anda sendiri



PENUTUP


Sekian artikel kali ini tentang apa itu expert advisor forex versi pinterduit.com , jika ada pertanyaan silahkan tuliskan di kolom komentar bawah.

Comments