Kali ini saya akan memberikan resep nasi goreng ala bapak gerobak dan juga tips cara memasaknya agar rasanya lezat dan mantap.
Karena cita rasa nasi goreng bapak bapak gerobak berbeda dengan cita rasa nasi goreng buatan emak kita.
Langsung saja berikut ini detail resep dan cara memasaknya
Berikut ini adalah takaran bahan dan bumbu untuk 1 porsi nasi goreng sepiring penuh.
- nasi sepiring penuh
- bawang putih 1 siung
- bawang merah 3 siung
- kemiri seperempat butir
- merica 4 butir
- telur 1 buah
- ayam suwir sudah matang direbus pake bawang secukupnya
- cabai 4 biji
- sayur kol secukupnya
- kecap 1 sendok makan
- minyak goreng 2 sendok makan
- msg / penguat rasa secukupnya.
Akan lebih baik jika memasak nasi goreng nasinya tidak lembek. Tetapi nasinya agak agak kering dan tidak lengket tapi juga empuk. Cara memasak nasi menggunakan mejik kom , airnya tidak terlalu banyak, sedikit dikurangi daripada takaran normal. Juga tambahkan sedikit minyak goreng / minyak sayur.
Untuk memperkuat aroma bumbu, maka kita harus membuat baceman bumbu terlebih dahulu. Caranya adalah bahan diatas
- bawang merah
- bawang putih
- kemiri
- merica
- garam
ditumbuk / diuleg halus lalu taruh pada wadah yang bisa ditutup rapat dan dituangi minyak sayur sampai terendam. Biarkan minimal selama 1 hari baru digunakan. Bumbu ini dapat bertahan sampai 2 minggu, semakin hari aroma nya akan menjadi semakin kuat. Bumbu ini juga bisa dipakai sebagai bumbu serbaguna.
Panaskan wajan dengan 2 sendok minyak goreng.
Masukkan bumbu yang sudah diuleg tadi, api kecil saja agar tidak cepat gosong. Setelah bumbu beraroma wangi masukkan telur dan daging, diorek orek terus. Masukkan sayur kol yang sudah dipotong2. Masukkan cabai yang sudah dipotong potong
Masukkan nasi, aduk terus sampai rata.
Selanjutnya masukkan kecap, garam dan msg secukupnya. Cicipi sampai rasanya pas. Aduk aduk rata sampai kecap merata.
Tunggu sampai kecap nya hangat, dan agak agak bau gosong kecapnya. Angkat.
Cara penyajian bisa anda tambahkan kol mentah yang sudah diiris halus. Dan juga potongan tomat mentah. Karena jika tomat ikut dimasak rasa nasi goreng jadi asem asem kurang enak.
Karena cita rasa nasi goreng bapak bapak gerobak berbeda dengan cita rasa nasi goreng buatan emak kita.
Langsung saja berikut ini detail resep dan cara memasaknya
Resep Dan Bahan Nasi Goreng
Berikut ini adalah takaran bahan dan bumbu untuk 1 porsi nasi goreng sepiring penuh.
- nasi sepiring penuh
- bawang putih 1 siung
- bawang merah 3 siung
- kemiri seperempat butir
- merica 4 butir
- telur 1 buah
- ayam suwir sudah matang direbus pake bawang secukupnya
- cabai 4 biji
- sayur kol secukupnya
- kecap 1 sendok makan
- minyak goreng 2 sendok makan
- msg / penguat rasa secukupnya.
Tips Cara Menanak Nasi Yang Pulen
Akan lebih baik jika memasak nasi goreng nasinya tidak lembek. Tetapi nasinya agak agak kering dan tidak lengket tapi juga empuk. Cara memasak nasi menggunakan mejik kom , airnya tidak terlalu banyak, sedikit dikurangi daripada takaran normal. Juga tambahkan sedikit minyak goreng / minyak sayur.
Cara Membuat Baceman Bumbu
Untuk memperkuat aroma bumbu, maka kita harus membuat baceman bumbu terlebih dahulu. Caranya adalah bahan diatas
- bawang merah
- bawang putih
- kemiri
- merica
- garam
ditumbuk / diuleg halus lalu taruh pada wadah yang bisa ditutup rapat dan dituangi minyak sayur sampai terendam. Biarkan minimal selama 1 hari baru digunakan. Bumbu ini dapat bertahan sampai 2 minggu, semakin hari aroma nya akan menjadi semakin kuat. Bumbu ini juga bisa dipakai sebagai bumbu serbaguna.
Cara Memasak Nasi Goreng
Panaskan wajan dengan 2 sendok minyak goreng.
Masukkan bumbu yang sudah diuleg tadi, api kecil saja agar tidak cepat gosong. Setelah bumbu beraroma wangi masukkan telur dan daging, diorek orek terus. Masukkan sayur kol yang sudah dipotong2. Masukkan cabai yang sudah dipotong potong
Masukkan nasi, aduk terus sampai rata.
Selanjutnya masukkan kecap, garam dan msg secukupnya. Cicipi sampai rasanya pas. Aduk aduk rata sampai kecap merata.
Tunggu sampai kecap nya hangat, dan agak agak bau gosong kecapnya. Angkat.
Cara Penyajian
Cara penyajian bisa anda tambahkan kol mentah yang sudah diiris halus. Dan juga potongan tomat mentah. Karena jika tomat ikut dimasak rasa nasi goreng jadi asem asem kurang enak.
Comments
Post a Comment