Manfaat Daun Ketapang Untuk Ikan Cupang

Kali ini kita akan membahas manfaat daun ketapang untuk budidaya ikan cupang. Ikan cupang dengan nama latin betta ini merupakan salah satu ikan hias ukuran kecil yang banyak dibudidayakan . Banyak sekali jenis ikan cupang mulai dari halfmoon, koi galaxy, serit, hellboy, blue rim dsb.

Dan banyak sekali kita jumpai penggunaan daun ketapang pada budidaya ikan cupang. Daun ketapang dengan nama latin "catappa" yang berasal dari pohon "indian almond" yang tumbuh subur di tepi pantai.

Sebenarnya apa saja sih manfaat daun ketapang bagi ikan hias khususnya ikan cupang, yuk simak ulasan berikut.

Menetralkan Kadar Ph Air



Kisaran Ph air yang cocok untuk budidaya ikan cupang adalah berkisar antara 6 sampai 7. Jika kadar air kurang sesuai misalnya terlalu tinggi maka daun ketapang ini dapat menyeimbangkan Ph air sehingga cocok sebagai habitat ikan cupang.

Menyerap Racun Dalam Air



Bisa saja air yang kita ambil dari sumur atau sungai mengandung racun, bakteri, kuman yang dapat membahayakan kesehatan ikan cupang. Maka dengan daun ketapang racun pada air tersebut diserap dan dinetralisir.

Menyembuhkan Luka Ikan Cupang



Ikan cupang dapat mengalami luka misalnya setelah diadu, setelah kawin karena dihajar cupang jantan atau setelah dilakukan grooming (pemotongan sirip untuk mempercantik ikan cupang kontes) maka dengan daun ketapang luka tersebut akan cepat sembuh dan tidak terjadi infeksi lanjutan.

Mencerahkan Warna Ikan Cupang



Jika kita menginginkan warna ikan cupang yang cerah dan cepat bermutasi warna akhir. Maka kita dapat menggunakan daun ketapang ini. Daun ketapang juga bermanfaat mencerahkan warna pada tubuh ikan cupang.


Cara Pengolahan Daun Ketapang


Untuk didapatkan manfaat yang maksimal bagi ikan cupang maka daun ketapang harus diolah terlebih dahulu. Berikut ini adalah cara mengolah daun ketapang.

Pertama bersihkan terlebih dahulu daun ketapang dari kotoran seperti tau burung, tai ayam dsb. Dengan cara mencucinya dengan air bersih, setelah itu rendam selama 30 menit dengan air garam lalu jemur hingga kering. Daun ketapang siap digunakan. Caranya remas remas daun ketapang dan masukkan dalam air yang digunakan untuk memelihara ikan cupang.

Penutup



Demikianlah penjelasan manfaat daun ketapang bagi ikan cupang dan cara pengolahannya. Semoga bermanfaat. Bantu bagikan artikel ini akan saya bersemangat membuat artikel menarik dan bermanfaat lainnya.

Comments