Cara Membuka Gembok Dengan Jepit Rambut

Kali ini kita akan membahas cara membuka gembok menggunakan jepit rambut dengan mudah bahkan oleh pemula tanpa menggunakan anak kunci.

Pernahkah anda melihat adegan dalam film seorang yang ahli membuka gembok hanya menggunakan jepit rambut. Misalnya dalam serial film Kungfu Hustle dimana tokoh utamanya ahli sekali membuka gembok hanya dengan menggunakan jepit rambut.

Atau juga sering dalam adegan film seorang agen rahasia dengan mudah membuka pintu hanya menggunakan jepit rambut, kawat, peniti.

Membuka gembok dengan peniti bukan hanya omong kosong yang ada di dalam dunia film namun benar benar bisa dilakukan di dunia nyata.

Berikut ini tutorial cara membuka gembok dengan jepit rambut dan cara kerjanya.

Alat Yang Dibutuhkan Untuk Membuka Gembok Tanpa Anak Kunci



Alat yang anda butuhkan hanya 2 buah jepit rambut. Atau bisa juga kawat lainnya yang kecil namun kuat. Bisa juga dengan lempengan besi yang dipotong kecil, peniti atau klip kertas.

Alat ini mudah dibuat, namun jika anda ingin membeli versi pabrikan juga ada. Cari saja dengan kata kunci lock picking pin.

Syarat Gembok Yang Bisa Dibuka Dengan Jepit Rambut



Ingat tidak semua model gembok bisa dibuka dengan cara ini. Hanya gembok model lama yang bisa dibuka dengan jepit rambut. Untuk gembok model terbaru yang lobangnya lingkaran besar , sudah dirancang agar tidak bisa dijebol dengan jepit rambut.

Jika gembok masih model lama yang mempunyai lobang kunci sempit dan lebar. Itu masih bisa. Trik ini bisa digunakan untuk gembok ataupun kunci pada pintu rumah.

Cara Kerja Membuka Gembok Dengan Jepit Rambut



Cara kerja membuka gembok dengan jepit rambut adalah kita membutuhkan 2 jepit rambut. Jepit rambut pertama dibuat bentuk huruf L dengan permukaan dobel. Berfungsi sebagai pemutar lubang kunci. Sedangkan jepit rambut satunya digunakan untuk mengkorek korek, agar pin gigi gigi yang mengunci terbuka.

Sambil mengkorek korek gigi, sambil coba putar pelan pelan. Rasakan apakah lubang kunci sudah bisa diputar. Jika semua gigi sudah di unlock mata lubang kunci sudah bisa diputar.

Penutup



Cara membuka gembok dengan jepit rambut ini butuh kesabaran dan ketelatenan dalam mengkorek korek gigi gigi pin agar ter unlock sempurna. Demikian tips cara membuka gembok menggunakan jepit rambut. Semoga bermanfaat.

Comments